Saham BCAP hingga MSIN Paling Perkasa pada Awal Pekan, Ada Apa?

 Pergerakan IHSG Turun Tajam

PT Bestprofit Futures - Jakarta - Sejumlah saham dari grup MNC catat kenaikan tajam bahkan masuk 10 besar top gainers pada perdagangan saham Senin, 7 Juni 2021. Kenaikan saham grup MNC itu di tengah laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang menguat terbatas.

Mengutip data RTI, Selasa (8/6/2021), saham PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) melonjak 34,69 persen ke posisi Rp 198 per saham pada penutupan perdagangan Senin, 7 Juni 2021. Saham BCAP ditransaksikan sebanyak 59.336 kali dengan nilai transaksi Rp 198,4 miliar.

Disusul saham PT MNC Investama Tbk (BHIT) melonjak 34,43 persen ke posisi Rp 82 per saham. Total frekuensi perdagangan saham BHIT sebanyak 38.587 kali dengan nilai transaksi Rp 187,4 miliar.

Sementara itu, saham PT Bank Ganesha Tbk (BGTG) menanjak 34,21 persen ke posisi Rp 204 per saham. Saham BGTG berada di posisi tertinggi Rp 204 dan terendah Rp 145 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 31.275 kali dengan nilai transaksi Rp 148 miliar.

Selanjutnya saham PT MNC Land Tbk (KPIG) melonjak 33,04 persen ke posisi Rp 149 per saham. Saham KPIG ditransaksikan sebanyak 53.761 kali dengan nilait ransaksi Rp 232,3 miliar.

Lalu saham grup MNC lainnya yang melonjak yaitu PT MNC Studio International Tbk (MSIN) melambung 31,71 persen ke posisi Rp 216 per saham. Saham MSIN ditransaksikan di posisi terendah Rp 161 dan tertinggi Rp 218 per saham. Total frekuensi perdagangan saham sebanyak 10.500 kali dengan nilai transaksi Rp 33,7 miliar.

Penutupan IHSG pada 7 Juni 2021

PT Bestprofit Futures - Sebelumnya, laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik arah ke zona hijau pada perdagangan saham, Senin, 7 Juni 2021. Mengawali pekan ini, sektor saham teknologi pimpin penguatan dan investor asing jual saham di pasar reguler.

Pada penutupan perdagangan saham, IHSG naik tipis 0,08 persen ke posisi 6.069,93. Indeks saham LQ45 melemah 0,33 persen ke posisi 906,49. Sebagian besar indeks saham acuan bervariasi.

Pada awal pekan ini, IHSG berada di posisi terendah 6.050,80 dan tertinggi 6.088. Sebanyak 200 saham menguat sehingga mengangkat IHSG ke zona hijau. Sementara itu, 294 saham melemah dan 159 saham diam di tempat.

Total frekuensi perdagangan saham 1.273.361 kali dengan volume perdagangan 23,8 miliar saham. Nilai transaksi harian saham Rp 11,7 triliun. Investor asing jual saham Rp 222,24 miliar di pasar reguler. Posisi dolar Amerika Serikat terhadap rupiah di kisaran 14.272.

Secara sektoral, sebagian besar sektor saham menguat dan melemah. Sektor saham IDXTechno naik 12,15 persen, dan catat penguatan terbesar. Diikuti sektor saham IDXCylical menguat 2,14 persen dan IDXHealth menanjak 0,87 persen.

best jakartaprofit jakartafutures jakartabpf jakartabestprofit jakartaBest Profitbest profit futures jakartaPT Bestprofit Futurespt Bestprofit Futures jakarta, Bestprofit, PT Bestprofit

Komentar

Postingan Populer